Sabtu, 30 April 2011

bocoran need for speed terbaru

Bocoran Need For Speed Terbaru
Dibaca 182 kali | 0 KOMENTAR| PENULIS : donitato | Friday, 29 April 2011 - 09:37 am

Biar bocor yang penting tetap surprise
Meskipun Electronic Arts berniat menyimpan dulu detil seri terbaru game Need for Speed tidak tahunya malah dibocorkan pihak luar perusahaan. Adalah ShopTo.net toko game online yang membocorkan detil game bertitel lengkap Need for Speed: The Run tersebut. Yang dibocorkan mulai dari title, imej, hingga trailer game.

Electronic Arts memang sempat mengungkapkan rencana bakal meluncurkan seri terbaru game Need for Speed. Tapi yang diungkapkan baru jadwal perilisan yang rencananya akan dilakukan sekitar bulan November tahun ini. Di situ Electronic Arts sama sekali tidak memberikan keterangan apa-apa lagi.

Dari trailer dapat dilihat Need for Speed: The Run menyajikan balapan lintas kota. Gamer akan membalap antara kota Los Angeles dan New York. Dan seperti biasa balapan pada Need for Speed akan menghadapi berbagai rintangan.  RIntangan yang akan dihadapi termasuk polisi.

Menurut pihak Electronic Arts game ini akan dirilis tanggal 15 November 2011.

final fantasy XIV

Final Fantasy XIV Mulai Dipercanggih
Dibaca 1035 kali | 0 KOMENTAR| PENULIS : donitato | Monday, 04 April 2011 - 10:34 am

Produser barunya lebih jago
Final Fantasy XIV sudah beredar selama setengah tahun. Selama masa itu pula game ini terus-terusan dirudung masalah. Masalah yang sudah ada sejak game dirilis pada September 2010 lalu, Mulai dari buruknya interface game, tantangan yang tidak seru, permainan yang tidak asik, serta segudang masalah lain yang muncul belakangan satu-persatu.

Untuk mengatasi masalah ini Square Enix akhirnya merekrut produser baru untuk menyelamatkan game dari kejatuhan. Akhir tahun lalu Naoki Yoshida direkrut untuk menggantikan produser veteran Hiromichi Tanaka.

Hasil kerja Naoki Yoshida sepertinya akan mulai terlihat dalam waktu dekat ini. Yaitu setelah permasalahan yang ada pada game berhasil diinventarisir.  Ada 2 isu yang menjadi perhatian besarnya. Pertama soal rancangan game yang tidak  mengikuti kemauan pemain, serta kurang memadainya support yang diberikan kepada tim pengembang.

"Square Enix tidak cukup melakukan pendekatan kepada konsumen. Bahkan sama sekali tidak melakukan kerjasama dengan mereka. Semua dilakukan sendiri. Jadi perubahan besar akan dilakukan pada masalah tersebut," demikian ungkap Naoki Yoshida.

Sebenarnya masalah yang dilihat Yoshida lebih besar lagi daripada yang sekadar diucapkannya. Hanya saja produser ini menjamin sanggup mengangkat kembali popularitas game FF XIV.

"Banyak game MMO dibikin karena adanya pemodal. Sementara seratus persen modal FF XIV berasal dari Square Enix sendiri. Sehingga kami dapat melakukan apapun yang dibutuhkan pemain tanpa ada campur tangan pihak lain," begitu kata produser baru FF XIV.

Yang jelas sangat banyak pekerjaan rumah yang harus dilakukan Naoki Yoshida dan tim-nya. Mengingat FF XIV adalah game jenis MMO yang bisa melibatkan ratusan pemain aktif dalam satu waktu. Beruntung Square Enix sangat mendukung proyek ini termasuk dengan menunda perilisan game Deus Ex: Human Revolution.

the sims

The Sims Terbaru Siap Dirilis


Mau cari apa aja ada lho...
EA Play yang bernaung di bawah Electronic Arts mengumumkan game terbaru The Sims 3 Generations Expansion Pack. Game ini menghadirkan simulasi yang jauh lebih seru dengan memberikan pemain rentang waktu yang lebih panjang. Yaitu mulai sejak dari kanak-kanak hingga dewasa. 

"The Sims 3 Generations akan menghadirkan gameplay dan konten baru sesuai seperti yang telah diminta penggemar kami. Antara lain perabotan, event penting, krisis kehidupan, dan masih banyak lagi," jelas Scott Evans, General Manager The Sims Studio dari Electronic Arts.

Dengan adanya berbagai pengalaman kehidupan baru The Sims 3 Generations Expansion Pack memberikan gamer kesempatan untuk mengekspresikan keunikan karakternya secara kreatif di dalam permainan. Pemain dapat mengabadikan momen-momen penting karakternya menggunakan kamera yang sudah tersedia di dalam game. Lalu momen-momen tadi bisa di-upload untuk di-share melalui situs resmi game serta Facebook.

Permainan akan dimulai di masa kanak-kanak yang penuh imajinasi dan mainan. Kemudian berlanjut ke masa remaja dengan berbagai kegiatan seru di sekolahan maupun di tempat-tempat umum. Ketika sudah menginjak usia dewasa, pemain akan merasakan hidup yang lebih bebas. Lengkap dengan segala dinamika dan krisis yang biasa dialami pada usia-usia tertentu.

Dengan begitu banyaknya fitur pilihan dan aktivitas The Sims 3 Generations Expansion Pack jelas lebih menarik jika dibandingkan seri-seri sebelumnya.